Artika Amalia dalam debat Pilkada putaran ke tiga kepada Paslon 4 menyatakan, bahwa Gunungkidul memiliki panjang pantai 70 Km yang tersebar di 6 Kecamatan pesisir, 7 unit pendaratan ikan dan 9 unit tempat pelelangan ikan.
Potensi ini, menurut Amalia, perlu diimbangi dengan pengembangan sumber daya manusia. Salah satu program Paslon 4 adalah pemanfaatan sumber daya alam dan sumber daya manusia secara optimal meliputi pertanian, peternakan dan perikanan laut.
Dalam beberapa kali wawancara dengan media Paslon 4 menyatakan bahwa SDM nelayan yang menangkap ikan di Pantai Selatan Gunungkidul kebanyakan bukan warga setempat.
"Bagaimana mengatasi krisis sumber daya manusia nelayan di tengah potensi laut yang sedemikian besar," tanya Artika Amalia ke Sunaryanta, di stasiun TVRI Yogyakarta, 10/11/20.
Memang, jawab Sunaryanta, sebagian besar pelaut Gunungkidul bukan warga asli. Ke depan langkah saya adalah pelatihan, pendampingan, dan pengawasan, bila perlu menyekolahkan SDM setempat, untuk bidang pertanian, peternakan, dan kelautan.
"Dengan pelatihan, saya yakin SDM Nelayan Gunungkidul tidak kalah hebat dengan orang-orang dari luar. Sangat penting, bila perlu Nelayan itu diajak menimba pengalaman (sekolah) ke luar Gunungkidul," terang Sunaryanta.
Kepada Heri Susanto, selaku Calon Wakil Bupati, Artika Amalia menanyakan soal penyatuan antara zone utara, tengah dan selatan demi kesejahteraan yang seimbang, sementara secara topografis ketiga zone teraebut sangat karakteristiknya sangat berbeda.
Secara umum, jawaban Heri Susanto, kurang begitu kobgkret. Publik, agak susah menangkap alur pimikiran Heri Susanto. Patut diduga Wakil Bupati Gunungkidul No. Urut 4 ini terserang penyakit demam panggung. Dia berbicara dengan gaya menyondongkan diri ke mike, sejaligus salah sebut dua kali, soal zone tengah, dia ganti dengan zone barat.
"Dalam rangka untuk menyetarakan semua potensi alam baik itu yang ada di wilayah selatan utara dan juga barat, kita akan membangun integrasi masing-masing wilayah untuk desa sekaligus menyalurkan semua potensi-potensi alam ke satu titik tertentu. Dalam hal integrasi kawasan kami mengharapkan, semua sumber daya alam yang ada ini dapat kita lakukan untuk bisa kami manfaatkan. Pada akhirnya nanti dapat bisa kita optimalkan dari satu titik ke titik yang lain, sekaligus bisa memasarkan semua komoditas alam yang ada di Gunung Kidul baik itu di wilayah utara selatan dan barat.
(Bambang Wahyu Wisayadi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Bagaimana Menurut Anda