Selasa, 30 Juni 2020

VERFAK HARI PERTAMA, BAWASLU INCAR SEMBILAN RIBU DUKUNGAN GANDA

Ahmadi Ruslan Hani
WONOSARI, Ketua KPU Gunungkidul, Ahmadi Ruslan Hani mengatakan, verifikasi faktual (verfak) Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul 2020, dimulai sesuai jadwal yang direncanakan. Hari pertama Senin 29 Juni 2020 belum ada laporan masuk, sementara Bawaslu mulai sibuk monitoring 9.000 data ganda. 

"Benar mulanya memang Senin kemarin," ujar Ahmadi Ruslan Hani, (30/6/20).  

 Dihubungi terpisah, Sudarmanto, salah satu Komisioner Bawaslu menerangkan, hari pertama pengawasan tahapan verifikasi faktual data dukungan calon perseorangan, Bawaslu melibatkan 54 sekretriat Panwascam, dan 144  Panitia Pemungutan Desa (PPD). 

Secara detail, Komisioner yang lain,  Rosita menyebutkan, vokus monitoring pada data ganda pendukung dua pasangan bakal calon. 

 "Antara Anton Supriyadi dan Kelick Agung Nugroho, kemarin yang ganda (diklaim orndukung Anton dan Kelick: Red) kami temukan 9.000 lebih.
  
Hasil menitoring sementara dari lapanga, ini menurut awak Bawaslu yang mengawasi di Kalurahan Pengkok, Kapanewon Patuk, ada beberapa orang yang mengaku tidak mendukung kedua Bacalon Bupati.  

"Temuan yang begini perlu mengisi formulir B5, kemudian menandatangani pernyataan, bahwa tidak mendukung siapapun" ujar Rosita.
  
Petugas pencacah dari KPU sehari ditarget menemui 20 pendukung. Menanggapi hal ini Rosita berharap, target tersebut tercapai.

"Karena kerja mereka hingga malam hari, dan telah dipetakan secara akurat," ujarnya.   

Bambang Wahyu Widayadi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimana Menurut Anda

DHANDHANG-GULA NALISIR

Siji Gunungkidul  ing mangsa kawuri  Alas wingit 'king tebih sinawang Sato galak panunggune. Jalma nerak keplayu Asri wana caketing ati ...