Senin, 26/10/20, jam 00.00 WIB dini hari merupakan puncak paling deras. Hujan berlangsung hingga pagi hari, ujar Nuri.
Dampak hujan deras semalam, sambung Eko Budi Santoso, suami Nuri Hermawarti, kolam ikan milik warga hampir semuanya jebol.
Belum terhitung, bawal, nila dan lele yang saya piara di dekat garasi, ludes terseret air yang meluap dari jalan umum yang masuk ke pekarangan.
Kolam pemandian putri yang di Umbul Mudal, menurut Eko rusak berat, sementara kolam untuk bagian putra aman.
Hujan semalam melibas kekayaan warga terutama petani ikan, tetapi kerugian material belum diketahui secar pasti.
Tetangga saya punya bawal indukan bobot 70 kg, lepas entah ke mana, pungkas Eko.
(Bambang Wahyu Widayadi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Bagaimana Menurut Anda