Kamis, 22 Oktober 2020

Kabar Terbaru, Doktor Immawan Wahyudi Dikudeta


Wakil Ketua Badan Pemenangan Pemilu Kepala Daerah Kabupaten Gunungkidul dari koalisi Kadung Trisno, Heri Kriswanto, S.Ag. menyatakan  tentang ralitas politik. Satu diantaranya adalah cerita awal tersingkirnya Wakil Bupati Gunungkidul dari peta perpolitikan Pilkada serentak 2020. Menurutnya, Dr. Immawan Wahyudi tidak didhzolimi PAN, melainkan  dikudeta oleh alam. 


"Betul, alam menghendaki bahwa Dr. Immawan Wahyudi saatnya kembali ke kampus," demikian Heri Kriswanto, menulis di media WhatsApp, kepada awak media, Rabu malam, (21/10/20).

Publik tidak boleh salah tafsir, lanjut politisi PAN yang tinggal di Desa Piyaman itu, bahwa Dr.Immawan Wahyudi tidak dibuang atau PAN membuang Immawan,  bahkan tidak mendhzoliminya. Immawan tersingkir alias tereliminasi karena proses seleksi alam.  Itu hak yang normatif.  Perlu  diketahui Sutrisna Wibawa kimi jagokan karena beliau memiliki kriteria yang sesuai degan keiginan masyarakat serta perkembangan zaman.  PAN menyeleksi calon Bupati degan penuh kehati-hatian dan pertimbangan yang masak.

Lebih rinci, mantan anggota DPRD Gunungkidul itu menyatakan, bahwa Immawan pernah ditawarkan kepada calon mitra koalisi, yakni PKS, Gerindra, dan Demokrat, sebagai bakal calon Bupati, tetapi ketiganya menolak.

Terkait penolakan parpol calon mitra koalisi, sebagian pengamat politik menilai, Immawan tidak disukai oleh elit pucuk pimpinan parpol di luar PAN. Tidak terkabarkan, mengapa tidak disukai, tetapi patut diduga, karena Immawan tidak punya banyak dana.

"Sementara itu, PAN juga memberi kebebasan kepada Dr. Immawan Wahyudi untuk mencari teman yang mau diajak berkoalisi. Faktanya, Pak Immawan gagal," tandas Heri Kriswanto.

Perkara di menit terakhir, Immawan selaku petahana maju bergandengan dengan Martanty Sunar Dewi, menurut Heri Kriswanto merupakan realitas politik yang tidak bisa ditampik.

"Yang jelas, Dr. Immawan Wahyudi ditubruk oleh partai NasDem," tegasnya. 

Di samping cerita, bahwa Immawan tereliminir oleh alam pikiran sebagian elit parpol di Gunungkidul, Heri Kriswanto juga membeberkan keberhasilan parpol besutan Amien Rais. PAN sukses dalam mengusung bakal calon Bupati pada tiga periode Pilkada sebelumnya. 

Suharto, Sumpeno, dan Badingah menurut Heri Kriswanto  berhasil menduduki kursi Gunungkidul-1 merupakan karya politik terbesar Partai Amanat Nasional di bumi Handayani.

Tidak pernah diucapkan,  sepertinya Heri Kriswanto optimis, siapa pun yang diusung PAN ada kecenderungan untuk memenangkan kompetisi.

PAN (6 kursi) PKS (4 kursi) Gereindra (4 kursi) dan Demokrat (3 kursi) akan sanggup menumpulkan angka 160.000 suara," pungkasnya. 

Bambang Krisnadi, mantan anggota DPRD DIY dari PDIP, di berbagai kesempatan menyatakan, bahwa tingkat keterpilihan calon kepala daerah dipengaruhi oleh figur 60 % partai politik 40 %. 

(Bambang Wahyu Widayadi) 





 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimana Menurut Anda

DHANDHANG-GULA NALISIR

Siji Gunungkidul  ing mangsa kawuri  Alas wingit 'king tebih sinawang Sato galak panunggune. Jalma nerak keplayu Asri wana caketing ati ...